Jakarta (ANTARA News) – Pemerintah Australia membuka kesempatan bagi warga negara Indonesia untuk mendapatkan beasiswa melalui program Australian Development Scholarship (ADS) 2008.
Menurut siaran pers Kedubes Australia di Jakarta, Selasa, program beasiswa yang dikelola oleh Australian Agency for International Development (AusAID) ini memberikan dana pendidikan setingkat master dan doktorat. Program ini ditujukan bagi perorangan yang memiliki minat pada isu-isu pembangunan berkelanjutan dan manajemen ekonomi; demokrasi, hukum dan good governance; investasi sumberdaya manusia, kesehatan dan pendidikan; serta keamanan dan perdamaian.
“Program beasiswa ini merupakan kesempatan yang baik bagi masyarakat Indonesia untuk meneruskan pendidikan dan membangun jejaring di Australia,” kata Duta Besar Bill Farmer. “Pengalaman akademis dan pribadi (selama mengikuti program ini) akan sangat berguna bagi pesertanya saat mereka kembali ke Indonesia.”
Menurut Farmer, program beasiswa ini diberikan atas kerjasama pemerintah Australia dengan pemerintah Indonesia. Hasilnya sudah terlihat pada ribuan alumni ADS yang telah kembali ke Indonesia dan kini berperan penting di berbagai bidang pembangunan.
Program ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas SDM di Indonesia. Bidang-bidang studi yang ditawarkan dievaluasi setiap tahun berdasarkan kebutuhan pembangunan di Indonesia.
Sebanyak 300 dana beasiswa akan disediakan bagi warga negara Indonesia bergelar S1 baik yang berasal dari sektor pemerintahan maupun bidang-bidang lainnya. Calon penerima harus memenuhi kriteria yang ditetapkan, termasuk memiliki Grade Point Average (GPA) atau indeks prestasi sedikitnya 2,9 (skala tertinggi 4.00), IELTS minimal 5.0 atau TOEFL minimal 500 yang diperoleh pada tahun 2007 atau 2008, dan berusia tidak lebih dari 42 tahun saat mengirimkan lamaran.
Pendaftaran untuk ADS 2008 akan ditutup pada 5 September 2008.
Keterangan selengkapnya dapat dilihat di Internet dengan mengunjungi www.australianscholarship.gov.au atau www.adsjakarta.co.id. (*)
how do i apply this scholarship?
By: Yudiet on 22 June, 2008
at 18:16
Yudiet, you can follow these following links
http://www.australianscholarship.gov.au or http://www.adsjakarta.co.id, as I posted.
By: Hendra Siry on 23 June, 2008
at 13:44
Dear Hendra Siry,
selamat pagi,apakah saya bisa apply beasiswa untuk belajar bahasa Inggris aja,saya bukan pelajar tapi Bapak dari dua anak .
tetapi saya ingin sekali untuk bisa bahasa inggris
Terimakasih atas respons nya
Salam Boedijono
By: Boedijono on 25 June, 2008
at 13:24
Pak Boedijono,
Terima kasih atas kunjungan dan komentarnya. Sayang beasiswa ini hanya untuk studi lanjutan S2 atau S3. Untuk bisa berbahasa Inggris kuncinya harus banyak latihan pak, akrena bahasa adalah kebiasaan. Semakin terbiasa, semakin bisa.
By: Hendra Siry on 26 June, 2008
at 19:04
I guess nothing happen with my internet connection. But, i cant access both http://www.australianscholarship.gov.au and http://www.adsjakarta.co.id. Any other workable link? Thank you…
By: Aci Rahman on 14 July, 2008
at 20:19
Oh, I know. The correct one is http://www.adsjakarta.or.id/
“or” not “co”
By: Aci Rahman on 14 July, 2008
at 20:21
selamat siang pak hendra…
tolong dong kalau ada informasi tentang S2 di info kan ke saya khususnya masalah penginderaan jauh
sebelumnya saya ucapkan terima kasih…
Kapten Ctp. A. Syaipul Bahri, S. Kom
Topografi Kodam XVII/Cenderawasih
By: syaipul on 7 September, 2008
at 15:13
Saya mahasiswa asal papua dari Kabupaten Merauke dan baru saja menyelesaikan study di salah satu pergruan tinggi di Bandung. saya ingin melanjutkan pada bidang politik dan pemerintahan di UNSW di australia tapi bhs unggris saya masih jauh dari sempurna.mhon petunjuk biar saya bisa menjadi anak bansa yang berguna dimasa yg akan datang.
By: Nathalis Konyopkok on 11 September, 2008
at 18:09
Saya seorang PNS (menikah dengan 2 anak ), S1 Agronomy ditempatkan di daerah terpencil, ingin melanjutkan pendidikan di bidang pengelolaan sumber daya alam dan lingkungan berkelanjutan. Bahasa Inggris saya belum baik khususnya toefl/ielts-maklum tinggal di daerah terpencil jadi akses untuk belajar sulit. Dengan keadaan saya diatas bisakah saya mendapat beasiswa ke Australia dan bagaimana?
Tolong pak Hendra jawab ke email saya.
Terima kasih
By: manondang on 24 September, 2008
at 14:28
Salam kenal Pak Hendra,
Saya seorang guru PNS mengajar mata pelajaran bahasa Inggris di salah satu SMP Negeri di sebuah desa kecil di propinsi lampung Murid-murid saya rata-rata anak petani tetapi mempunyai motivasi yang tinggi untuk belajar
.Saya berusia 41 tahun,menikah.S1 dari UNILA
IPK 3,1. Keluarga saya sangat mendukung apapun hal terbaik yang bisa saya lakukan.
sangat cinta profesi saya dan bidang study saya,ingin sekali mengembangkan diri dan membawa ilmu yang lebih untuk anak didik saya. Memberi perubahan yang positif untuk lingkungan tempat saya mengabdi..Saya ingin mengambil S2 di Australia,tapi tak mungkin dengan biaya sendiri atau mengharapkan biaya dari dinas .Maka apakah ada jalan buat saya untuk mewujudkan cita-cita saya tersebut.Mohon petunjuk dari bapak Hendra.Terimakasih
By: ayuni on 14 February, 2009
at 14:33
Salam,
Saya adalah seorang Bapak dari satu putri yang berusia 3,5 tahun dan seorang isteri, mendengar kembali program scholarships yang dibuka sampai Juni 2009 saya sangat antusias untuk dapat turut serta di dalamnya,so yang jadi permasalahan adalah sedikit informasi dari teman
hal-hal yang dapat membantu keinginan saya agar dapat terwujud.Sekarang saya berumur 40 tahun dengan latar belakang pendidikan S1 dan didukung sedikit pemahaman bahasa inggeris dan sertificate pelayaran(nautica).
Semoga dengan sedikit surat ini saya dapat mewujudkan keinginan saya ini dengan segera;so keinginan saya dalam bidang pelayanan yang sekarang saya geluti sinkron dengan program ini.
By: Kasoman Purba on 24 March, 2009
at 13:37
please send me all offer more about the australian ads scholarship programe 2009 information and application
By: Wesley Corry Mirin on 20 April, 2009
at 14:38
salam kenal pak,
Saya febby, 23 tahun, alumni Universitas Khairun Maluku Utara yang berhasil lulus dengan predikat terbaik (cumlaude) karena masa kuliah hanya 3 thn 11 bulan, IPK 3,63, jurusan English Literature. Saya sangat tertarik dengan mengambil beasiswa S2 di UNSW, kebetulan tahun lalu saya pernah mewakili Propinsi Malut untuk program Australia Indonesia Youth Exchange Program dan sempat berkunjung ke Australia selama 2 bulan, tepatnya di kota Sydney, NSW. Saya ingin menanyakan, apakah ada beasiswa ke Aussie khususnya dibidang Master of Art? Trima kasih.
By: febby on 30 April, 2009
at 00:44
Dear hendra, I am a civil servant in a local goverment east luwu south sulawesi. My accupation as chief of human relation departement. I am 39 years old. I have 2 children. My last education is master of local goverment where I finished it in the
university of padjadjaran bandung. I am eager to countinue my study (doktoral) abroad particulary in australia at politic or goverment departement. My quetions are Could I continue my study in australia while my master to be finded in Indonesia? Where could I find futher information of it. How could I be successful in my test and what the preperation has to be done.
By: ade chandra on 20 May, 2009
at 15:45
salam kenal pak hendra.apa kabar.?
saya lulusan prodi ilmu pemerintahan dengan ipk 3,68 dan berniat melanjutkan S2 ke australia dengan harapan agar setelah kembali saya dapat membangun daerah saya yang masih masuk dalam daftar daerah tertinggal.untuk itu mohon informasi beasiswa,jadwal,persyaratan dan persiapan apa yang harus dilakukan.mohon bantuan bapak agar saya dapat kuliah di australia. semoga cita-cita anak kampung kuliah di australia dan pulang membangun kampung menjadi kenyataan.
terimakasih pak hendra siry
dedi-kepri
By: dedi zuraidi on 12 July, 2009
at 19:26
saya tahun ini baru lulus dari smk jurusan akuntansi, saya ingin melanjutkan ke universitas di luar negeri tapi karena keadaan ekonomi keluarga saya tidak dapat melanjutkan ke universitas, saya berharap dengan program beasiswa ini bisa membantu saya dalam menggapai cita-cita saya dan membangun negeri ini. trima kasih
By: Aprina sofiah on 5 September, 2009
at 14:06
Dear pak Hendra,
Mohon informasi tentang program course work di Australia. Tepatnya di Universitas mana yang menyediakan program course work tingkat master untuk Public Health.
Terima kasih
By: Laksvira on 23 March, 2010
at 22:09